Welcome to my blog, hope you enjoy reading
RSS

Kamis, 22 Oktober 2015

UMM ( Universitas Muhammadiah Malang )


Kampus Putih Universitas Muhammadiyah Malang. Kampus terkemuka terakreditasi A dari BAN-PT yang sangat eksotik, dibangun di atas lahan sesuai topografi tanah yang berbukit, berlembah, berkolam, tumbuh aneka vegetasi tanaman yang hijau-rimbun, serta dibelah sungai Brantas berhias jajaran rerimbunan pohon bambu. Hijau, asri, indah, teduh dan nyaman untuk belajar.

UMM yang berdiri tahun 1964 berlokasi di Malang, Jawa Timur, sekitar 98 km di sebelah selatan Surabaya. Malang merupakan daerah pegunungan yang dikelilingi empat gunung, yaitu: Panderman, Arjuno dan semeru. Wilayah dengan ketinggian sekitar 500 mdpl ini mempunyai hawa dingin-sejuk dengan suhu rata-rata berkisar 23,37oC – 30,01oC. Dengan kondisi alam seperti ini, Malang dikenal sebagai Kota Bunga dan Kota Pendidikan yang banyak dituju oleh mahasiswa dari seluruh penjuru negeri, dan bahkan mahasiswa asing dari semua belahan dunia. 

Fakultas-Fakultas

  • Agama Islam
    Fakultas Agama Islam mempunyai beberapa program studi, yaitu: Syariah, Tarbiyah, dan Ekonomi Syariah.

  • Ekonomi dan Bisnis
    Fakultas Ekonomi dan bisnis mempunyai program studi: Manajemen, Akuntansi, IESP dan D3-Keuangan-Perbankan

  • Hukum
    Fakultas Hukum mempunyai konsentrasi: Hukum Islam dan Ekonomi Syariah, Hukum Perdata dan Bisnis, Hukum Acara dan Praktisi, HTN-HAN dan Hukum Pidana. Jenjang Strata 1. Gelar S.H.
  • Ilmu Kesehatan
    Fikes UMM terdiri dari program studi: D3 Keperawatan, S1 Keperawatan, Farmasi dan Fisioterapi

  • Ilmu sosial dan Politik
    FISIP terdiri dari program studi: Kesejahteraan Sosial, Pemerintahan, Komunikasi, Sosiologi dan Hubungan Internasional

  • Kedokteran
    Fakultas Kedokteran mempunyai program studi: Pendidikan Dokter dan Program Profesi Dokter
  • Keguruan dan Ilmu Pendidikan
    FKIP mempunyai beberapa program studi yang terkait dengan pendidikan

  • Pertanian dan peternakan
    Fakultas Pertanian dan Peternakan mendidik mahasiswa sebagai ahli pertanian, kehutanan, peternakan dan perikanan

  • Psikologi
    Fakultas Psikologi mendidik mahasiswa untuk dijadikan sebagai psikolog. Jenjang Strata 1. Gelar S.Psi.

  • Teknik
    Fakultas Teknik mendidik mahasiswa untuk menjadi ahli di bidang keteknikan, yaitu: mesin, sipil, elektro dan informatika


0 komentar:

Posting Komentar